Belajar dengan

RAPAT KERJA SEKOLAH PEMBANGUNAN JAYA

“Pembelajaran Yang Bermakna dan Bermanfaat Dalam Kehidupan Sekarang dan di Masa Yang Akan Datang”

       Sekolah Pembangunan Jaya/SPJ  (KB-TK, SD, SMP dan SMA PJ)  adalah sekolah swasta nasional yang  memiliki visi menjadi Sekolah Nasional Berstandar Internasional terbaik yang aktif mewujudkan insan Indonesia yang  Gemar Belajar, Kreatif, Mandiri dan Berbudi Pekerti Luhur. Seiring dengan perkembangan zaman dan perbedaan karakter dari generasi yang ada saat ini perlu dilakukan berbagai strategi agar dapat menentukan langkah yang tepat untuk mencapai tujuan  yang sejalan dengan visi sekolah.

      Sebagai salah satu upaya untuk mewujudkan tujuan tersebut SPJ kembali menyelenggarakan Rapat Kerja Tahunan, yang diselenggarakan secara berkala sejak bulan Januari hingga Mei 2023. Kegiatan ini diikuti oleh pimpinan kantor pusat , serta pimpinan dan perwakilan guru dari unit SPJ Bintaro dan Sidoarjo di Cirebon. Mengusung tema “Pembelajaran Yang Bermakna dan Bermanfaat Dalam Kehidupan Sekarang dan di Masa Yang Akan Datang”, Raker SPJ diawali dengan pengarahan dari Prinsipal Eksekutif SPJ Ibu Indira Sunito, M.Psi. Beliau berharap rapat kerja dapat berjalan sesuai dengan tema dan visi misi Sekolah Pembangunan Jaya.  Sebagai bentuk penguatan dilaksanakan juga pembinaan guru  dengan  narasumber Dr. Aip Badrujaman, M. Pd dengan materi yang berjudul “Pembelajaran Bermakna Untuk Mengembangkan Kompetensi dan Karakter Peserta Didik Abad 21“.

      Kegiatan rapat kerja ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk mewujudkan komitmen, memajukan dan membesarkan Sekolah Pembangunan Jaya. Dengan kerjasama yang sangat baik antara guru, tim leader, pimpinan sekolah dan pimpinan kantor pusat menjadi kekuatan bagi kita untuk mampu mewujudkan target yang sudah kita tentukan bersama. Setelah melalui rangkaian kegiatan analisis SWOT (Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats), diskusi serta mendapatkan arahan dan materi pembinaan, maka dihasilkan program-program terbaik yang akan dilaksanakan di 2023- 2024, sehingga Sekolah Pembangunan Jaya dapat memberikan Pembelajaran Bermakna dan Bermanfaat Bagi Peserta Didik  dalam Kehidupan di Masa Sekarang dan Yang Akan Datang.

Back to top